Satu Dapil dengan Dua Bupati, Syamsul Luthfi Yakin Raih Suara Terbanyak

- Sabtu, 11 Maret 2023 | 13:55 WIB
Satu Dapil dengan Dua Bupati, Syamsul Luthfi Yakin Raih Suara Terbanyak .  (Photo: Dok. Pribadi/haluankita.com)
Satu Dapil dengan Dua Bupati, Syamsul Luthfi Yakin Raih Suara Terbanyak . (Photo: Dok. Pribadi/haluankita.com)

HALUANKITA.com - Anggota DPR RI Partsi NasDem H Syamsul Luthfi sangat yakin mampu meraih suara terbanyak pada pemilihsn Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Meski harus bersaing dengan caleg lainya yang saat ini menjabat Bupati Lombok Timur dan Bupati Lombok Barat.

Keyakninan anggota komisi VI DPR RI ini disampaikan kepada media disela mendampingi kunjungan menteri Perdangan RI di Desa Tetete Batu, pada Jum'at, 10 Marret 2023.

Menurut Syamsul Luthfi berada satu Dapil dengan dua tokoh Pulau Lombok tersebut merupakan tantangan tersendiri.

Baca Juga: Tanggapi Dinamika Politik di NTB, Rachmat : Tak Ubahnya Seperti Meteor Bertabrakan di Angkasa

" Saya saat ini fokus untuk menyelesaikan amanat rakyat sampai 1 Oktober 2024 medatang. Dan pada Pileg nanti yakin akan mendapat dukungan terbanyak", ungkap mantan Wakil Bupati Lotim 2008-2013 ini.

Politisi senior ini juga menyambut baik bergabungnya pada tokoh Pulau Lombok bersama Partai NasDem untuk menjadi Caleg DPR RI pada Pileg 2024 mendatang. Kehadiran dua tokoh Pulau Lombok ini sangat menarik perhatian publik.

"Tentunya dengan bergabungnya pak Sukiman (Bupati Lombok Timur) dan Pak Fauzan Khalid (Bupati Lombok Barat) akan berdampak positif terhadap perolehan suara partai NaDdem di NTB " ujar Luthfi.

Baca Juga: Rekam Jejak Karir Politik TGB Zainul Majdi di Sejumlah Parpol

Disinggung mengenai peluang terpilih kembali menuju Senayan, mantan ketua PSSI Lotim ini menyatakan dalam politik semua bisa terjadi.

"Politik itu seni kemungkinan, terkadang di atas terkadang di bawah, sekangang saya fokus menuntaskan amanah yang diberikan rakyat", tegas Luthfi.

Ditambahkan Luthfi untuk nomor urut pencalonan anggota DPR RI Dapil Pulau Lombok dirinya tidak mempersokan soal no urut tersebut. Bahkan dirinya meminta nomor urut terahir  (8) dan legowo memberikan nomor urut pertama kepda Bupati Lombok Timur H Sukiman Azmy dan no urut dua kepda Bupati Lombok Barat H Fauzan Khalid. ***

Editor: Najamudin Annaji

Tags

Artikel Terkait

Terkini

TGB Dorong Gibran Ikut Pilgub Jawa Tengah 2024

Selasa, 28 Februari 2023 | 03:19 WIB

TGB Mengajak PW NWDI Menangkan Perindo pada Pemilu 2024

Senin, 19 September 2022 | 12:45 WIB
X